Dukung Pengairan Agro Wisata Tanggulangsi
- Dibaca 858 kali
- 28 Juli 2020 00:00:00

SAMIGALUH - Tim Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Prodi Teknik Elektro, Universitas Respati Yogyakarta (Unriyo) melakukan pengabdian masyarakat di Padukuhan Sebo, Kelurahan Sidoharjo, Samigaluh, Kulon Progo dengan tambahan produk pendukung pengairan, Sabtu (25/7). Program pengabdian ini merupakan hibah dari Kemenristekdikti tahun 2020.