Apel Gelar Pasukan Operasi Ramadniya Progo
- Dibaca 2019 kali
- 30 Juni 2016 13:54:41

Bupati Kulon Progo pimpin apel gelar pasukan operasi Ramadniya Progo-2016 di Halaman Mapolres Kulon Progo, Kamis(30/6). Dalam kesempatan ini Bupati menyematkan PIN dimulainya operasi Ramadniya, dilanjutkan mengecek kesiapan pasukan, dan menyampaikan sambutan Kapolri.
Seusai apel, Bupati Kulon Progo dr.H.Hasto Wardoyo,Sp.OG(K) didampingi Wakil Bupati Kulon Progo Drs.H.Sutedjo, Kapolres Kulon Progo AKBP Nanang Djunaedi, S.I.K., Dandim 0731/Kulon Progo Letkol Art. Gunawan,SSos,MT. melakukan peninjauan ke beberapa pospengamanan.
Seusai apel siaga, Dokter Hasto menyampaikan sudah mengirim 3 (tiga) bus untuk menjemput pemudik di Jakarta yang akan ke Kulon Progo. Kemudian setelah tiba di alun-alun akan disambut pemudik yang menggunakan 3 bus tadi.
"Sudah kirim 3 (tiga) ke Jakarta" kata Dokter Hasto.
Kepada para perantau, Bupati berharap jika ada warga pergi ke kota hanya menambah pengangguran atau di kota hanya mendapatkan gaji pas-pasan, maka dihimbau untuk lebih baik berwirausaha di daerah. Di daerah juga ada perusahaan yang kekurangan tenaga kerja.
"Dengan kerja di dekat tempat tinggal, maka 8 jam kerja di perusahaan, 6 jam budidaya di rumah" kata Dokter Hasto.
Sedangkan terkait untuk jalur arus mudik, masyarakat dapat menggunakan berbagai jalan alternatif yang ada di Kabupaten Kulon Progo, hanya untuk jalan arteri ngeplang arah magelang perlu diwaspadai karena sedang ada perbaikan jembatan.
Kapolres Kulon Progo AKBP Nanang Djunaedi, S.I.K. menyiapkan 455 orang, dan disiapkan beberapa Pospam.
Beliau menghimbau pemudik untuk berhati-hati dijalan raya, apalagi pada saat cuaca ekstrim seperti beberapa waktu lalu. Pada pengendara, jika lelah bisa beristirahat di rest area.
"Disiapkan jalur alternatif seperti Daendels, dan Jalan Kaliagung" kata Kapolres.
Sedangkan untuk jalur wisata di menoreh, pengaturan lalulintas di Obyek Wisata kepolisian melakukan kerjasama dengan Pokdarwis untuk rekayasa arus jalan, seperti di Kalibiru, rekayasa mengatur tempat parkir untuk menampung kendaraan, dan harus diatur keluar masuk kendaraan.
"Saat puncak dibantu Pokdarwis" kata Kapolres.
Di Girimulyo juga sudah disiapkan akses dan lokasi parkir seperti tempat wisata Kedungpedut.