Baznas Kabupaten Kulon Progo Santuni Siswa Binaan Lapas Wates.
- Dibaca 2083 kali
- 29 Juni 2016 13:55:21

Bupati Kulon Progo dr. H. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K) berkesempatan menjenguk warga binaan atau siswa binaan Lapas Kelas II B Wates. Didampingi Wakil Bupati Kulon Progo Drs. H. Sutedjo, dr. Hasto menyerahkan santunan dari Baznas Kulon Progo untuk 77 siswa binaan sebesar Rp. 100 ribu rupiah tiap siswa.
Dalam kesempatan ini Bupati Kulon Progo menyampaikan pemberian bantuan yang sedikit dari Pemerintah Daerah ini bisa menjadi penghibur tersendiri bagi siswa binaan. Selain itu dr. Hasto juga mengharapkan siswa binaan untuk tidak berkecil hati dan bisa mengambil hikmah selama menjadi siswa binaan agar menjadi manusia yang lebih baik. Ia menambahkan bahwa tidak semua segment yang dilalui manusia berjalan dengan mulus dan sukses. Semoga setelah lulus dari siswa binaan lapas bisa melanjutkan kehidupan yang normal lagi dengan lebih baik.
"Jangan berkecil hati, hidup kita tidak akan habis karna jadi siswa binaan lapas," tutur dr. Hasto.
Salah atu siswa binaan menggunakan kesempatan itu minta televisi kepada Bupati Kulon Progo karena satu satunya televis yang ada di lapas sudah rusak. Sebelum meninggalkan lapas, dr. Hasto pun menyanggupi permintaan tersebut. Ia menjanjikan sebelum lebaran televisi sudah diberkan. Hal ini disambut gembira oleh semua siswa bianaan yang berkumpul di aula lapas.