Safari Subuh, Bupati Sosialisasi Tiga Perda
- Dibaca 1844 kali
- 29 Juni 2015 14:03:49

Selain melaksanakan Safari Tarawih, Bupati Kulon Progo dr.H.Hasto Wardoyo,Sp.OG(K) dan Wakil Bupati Kulon Progo Drs.H.Sutedjo juga melaksanakan Safari Subuh. Tidak hanya di lokasi calon bandara, Safari ini juga dilakukan di beberapa daerah di Kulon Progo lainnya.
Dengan Safari Subuh dokter Hasto ingin lebih menjalin silaturahmi dan ukhuwah kebersama sesama warga masyarakat yang merasa memiliki, yakni kesamaan untuk ingin memajukan dan mengembangkan Kulon Progo.
"Selain itu juga mendorong warga untuk salat berjamaah dan membangun ukhuwah di tengah-tengah masyarakat dengan tujuan meningkatkan visi bersama atau rasa handarbeni terhadap masalah pembangunan," kata dokter Hasto, usai safari subuh di Masjid Faqih Pedukuhan Dukuh Desa Sindutan Kecamatan Temon, Minggu (28/6).
"Safari Subuh sebenarnya dilakukan sama seperti Safari Tarawih. Namun dalam Safari Subuh memerlukan energi tersendiri, bangun lebih awal, sahur dan menuju lokasi. Safari Subuh di Sindutan ini merupakan yang kedua, setelah sebelumnya dilaksanakan pula di wilayah calon bandara yang lain di wilayah Temon. Alhamdulillah jamaah Subuh di Sindutan cukup banyak," jelas dokter Hasto.
Dalam kesempatan yang juga dihadiri Kabag Kesra, Staf Ahli, Ketua Forum CSR (Direktur PDAM), tersebut, Bupati juga melakukan sosialisasi tiga Peraturan Daerah (Perda) kepada para jamaah, baik perda yang sudah maupun yang akan disahkan oleh DPRD Kulon Progo. Yakni Perda Pemilihan Dukuh, Perda Kawasan Tanpa Rokok (KTR), Perda Larangan Hiburan Malam.
Dalam Perda Pemilihan Dukuh, Kulon Progo merupakan satu-satunya kabupaten yang membuat perda tentang pengisian perangkat daerah, yakni tidak pilihan langsung, dan ini menjebol tatanan yang lama.
"Pemilihan pemimpin mengacu pada Rasullah SAW, yakni melakukan regenerasi khalifah-khalifah tidak pilihan tapi musyawarah mufakat, selain itu Pancasila juga mengamanatkan dalam bidang politik maupun kebijakan harus musyarawah dan mufakat," tambah dokter Hasto. (akhmad)