Syawalan Ikatan Mahasiswa Kulon Progo

  • Dibaca 2103 kali
  • 25 Agustus 2014 11:12:13

Bertempat di Gedung Dinas Pendidikan Kabupaten Kulon Progo, Sabtu (9/8), Ikatan Mahasiswa Kulon Progo (IMKP) mengadakan acara syawalan. Acara ini selain dihadiri puluhan mahasiswa asal Kulon Progo juga dihadiri oleh jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Kulon Progo. Acara ini merupakan acara rutin yang diadakan oleh IMKP tiap tahunnya. Bayu Firdas selaku Ketua IMKP pada sambutannya menyampaikan bahwa dengan adanya acara syawalan ini harapannya tali silaturahmi yang telah terjalin diantara anggota IMKP dapat dipererat lagi. Dengan motto organisasi “Kami Ada Untuk Kulon Progo Tercinta”, Bayu Firdas berharap kontrobusi IMKP untuk Kulon Progo setelah Ramadhan ini dapat ditingkatkan kembali.

Dalam acara syawalan kali ini,bertindak selaku menceramah yakni H. Rujito dari Lendah. H. Rujito menyampaikan tausyiahnya berkaitan dengan semangat pemuda dalam menjalani kehidupan dan sebagai pelopor penggerak bangsa. Dalam tausyiahnya disimpulkan bahwa seorang mahasiswa harus memiliki tiga kriteria. Kriteria yang pertama yakni seorang mahasiswa harus dapat menjaga nama baik dirinya maupun nama baik daerahnya, dalam hal ini Kabupaten Kulon Progo. Kriteria yang kedua, seorang mahasiswa harus dapat melakukan perubahan, perubahan di masyarakat yang dimulai dengan perubahan menuju kebaikan pada diri pribadi masing-masing. Kriteria terakhir seorang mahasiswa harus dapat dicontoh oleh orang lain, memberikan contoh baik kepada orang lain.

Dengan berakhirnya syawalan ini, selesai sudah agenda Ikatan Mahasiswa Kulon Progo dalam rangkaian agenda di bulan Ramadhan. Kedepannya IMKP bersiap menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia dengan mempersiapkan karnaval untuk ambil bagian dalam kegiatan karnaval Kabupaten Kulon Progo.(-)