MASUK ENAM BESAR NASIONAL; Posyandu Kulonprogo: Aktif, Inovatif dan Bersinergi

  • 30 Mei 2011 08:49:36
  • 2896 views

Bukan suatu kebetulan atau nasib yang lagi berpihak, ketika Desa Kaliagung, Kecamatan Sentolo, Kabupaten Kulonprogo berdasarkan Keputusan TP PKK Provinsi DIY No 62/SKEP/PKK.PROV/XII/2010 tentang Penetapan Hasil Evaluasi Kegiatan Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan Tingkat Provinsi DIY Tahun 2010 tertanggal 20 Desember 2010 yang ditandatangani langsung oleh Gusti Kanjeng Ratu Hemas, ditetapkan sebagai Pengelola Posyandu Terbaik I mengalahkan Desa Terong, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul dan Desa Pengkol, Kecamatan Nglipar, Kabupaten Gunungkidul. Terbukti, setelah dilakukan seleksi awal di tingkat nasional berdasar kajian laporan dan dukungan data lainnya, Pengelolaan Posyandu di Desa Kaliagung ini dapat masuk dalam kategori enam besar nasional yang akan dikunjungi secara langsung oleh Tim Penggerak PKK Pusat, Selasa (7/6).
Sebenarnya bukan hanya di Desa Kaliagung, Kecamatan Sentolo saja yang cukup baik pengelolaannya sehingga mampu mewujudkan Posyandu yang memberi manfaat besar pada masyarakat. Tetapi boleh dikata, pengelolaan seluruh Posyandu di Kulonprogo yang berjumlah 960 kelompok dan tersebar di 917 Pedukuhan dan 16 Rukun Warga (RW) telah berjalan optimal sehingga Posyandu yang ada sebagai bentuk Usaha Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM) dapat memfungsikan diri sebagai media pelayanan kesehatan dasar dan Keluarga Berencana (KB), disamping sebagai sarana untuk bertukar informasi, pendapat dan pengalaman serta bermusyawarah memecahkan berbagai persoalan terkait kedua hal tersebut.........

Selengkapnya silakan download file