Toyo Ingin Penggantinya Realisasikan Mega Proyek

  • Dibaca 1837 kali
  • 28 September 2010 11:13:08

Bupati Kulon Progo H Toyo Santoso Dipo mengharapkan agar penggantinya nanti punya komitmen kuat untuk memajukan Kulon Progo. Salah satunya dengan merealisasikan mega proyek yang saat ini sudah dirintisnya. Karena, menurut dia, mega proyek akan menjadi kunci kemajuan Kabupaten Kulon Progo di masa depan.

Hal itu diungkapkan Toyo dalam acara syawalan bersama tokoh masyarakatdan tokoh agama, Senin (27/9) malam di rumah dinas bupati. Hadir pada acara itu jajaran Muspida Plus, Wabup Drs H Mulyono, segenap kepala SKPD serta ratusan tokoh masyarakat dan tokoh agama se Kulon Progo.

Dengan terealisasikannya mega proyek, tambah Toyo, Kulon Progo akan mengalami peningkatan kesejahteraan yang sangat tajam. Sebab, masyarakat dan pemerintah kabupaten akan menperoleh peningkatan pendapatan yang sangat besar. "Kalau mega proyek terealisasi, Kulon Progo berpotensi menjadi kabupaten yang paling makmur di kawasan Pulau Jawa," tandas Toyo.

Dengan kondisi yang demikian, tutur orang nomor satu di Kulon Progo itu, Kulon Progo akan menjadi kabupaten pertama yang mampu membebaskan biaya pendidikan bagi warganya dari tingkat SD hingga perguruan tinggi. Serta akan menjadi kabupaten yang mampu menggratiskan biaya kesehatan bagi seluruh warganya, lanjut Toyo optimis.

Di bagian lain Toyo menengarai, menjelang pelaksanaan Pemilukada tahun depan situasi persaingan antarcalon sudah mulai marak. Antara lain, dengan pendekatan-pendekatan kepada Parpol calon pengusung serta pendekatan langsung kepada masyarakat.

"Ada pula calon yang sudah mulai makin sodok. Saya juga sering kena sodokannya. Sayangnya, dalam mengkritik kinerja saya calon bupati asal Kokap tersebut tidak menggunakan dasar dan data yang benar. Antara lain, selalu menyebut Kulon Progo sebagai kabupaten tertinggal. Padahal sesuai SK Menteri PDT terbaru saat ini Kulon Progo tidak lagi termasuk sebagai kabupaten tertinggal," ujar Toyo.

Namun demikian, Toyo menilai persaingan antarcalon masih wajar. Dan memberikan indikasi bahwa situasi politik masyarakat Kulon Progo cukup dinamis, ungkapnya.(-)