FESTIVAL ANAK SHOLEH INDONESIA 2010; TKA-TPA Tempat Persemaian Strategis Bagi Lahirnya Anak Sholeh-Sholehah

  • Dibaca 2641 kali
  • 27 September 2010 09:37:37

TKA-TPA Tempat Persemaian Strategis Bagi Lahirnya Anak Sholeh-Sholehah Keberadaan TKA-TPA yang tersebar di seluruh penjuru kabupaten Kulonprogo bukan saja sebagai wahana pengembangan minat dan kemampuan baca tulis Al-Qur'an di kalangan umat Islam, lebih dari itu TKA-TPA telah menjadi tempat persemaian strategis bagi lahirnya anak-anak sholeh dan sholehah di lingkungan umat Islam.


Hal tersebut disampaikan Bupati Kulonprogo, H. Toyo Santoso Dipo dalam sambutannya yang diwakili Assek I, H. Sutejo membuka acara Festival Anak Sholeh Indonesia Ahad, 26 September 2010 yang berlangsung di MAN 1 Wates. Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Yuliardi, S.Ag., Kepala Kantor Kemenag Kab. Kulonprogo Drs. H. Noor Hamid, M.Pd., Muspida, Kepala Dinas Pendidikan Kab. Kulonprogo diwakili Kabid PAUD Dra. Tutik Sriyani, M.Pd. serta Badko Wilayah TKA-TPA Propinsi DIY Drs. Akhid Kurnianto.Lebih lanjut Toyo menyatakan bahwa tertanamnya nilai-nilai agama Islam dalam hati sanubari anak-anak sejak dini dapat melahirkan sumber daya manusia yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi yang dilandasi keimanan dan ketaqwaan yang tinggi.


Sedang menurut Ketua Badko TKA-TPA Kab. Kulonprogo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag., M.Pd. didampingi Ketua Panitia Subijantoro Supardjo, FASI 2010 ini diikuti 505 orang peserta dari 12 Rayon se-Kulonprogo yang bersaing memperebutkan kejuaraan di 22 cabang lomba. Selanjutnya, menurut Wahib Jamil para juara FASI kabupaten akan diikutkan pada kejuaraan FASI tingkat Propinsi yang rencana diselenggarakan pada tanggal 10 Oktober 2010 di Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi DIY.(-)