Pemkab Lelang Mobil dan Motor

  • Dibaca 5128 kali
  • 16 Desember 2009 07:23:18
Pemkab Kulon Progo akan melakukan Lelang Barang Milik Daerah. Jenis barang yang dilelang meliputi kendaraan roda empat dan roda dua dan peralatan kantor. Untuk roda empat ada dua unit berupa Toyota Kijang tahun 1985 dengan harga terendah Rp.6,5 juta dan Daihatzu Taft tahun 1982 harga terendah Rp.6.750.000,- keduanya kendaraan operasional Dinas Kesehatan. Untuk sepeda motor ada 10 unit dari berbagai merk/type Suzuki, Yamaha, Kawasaki paling tua buatan tahun Suzuki A100 tahun 1980 dan paling muda juga Suzuki A100 tahun pembuatan 1996 dengan harga terendah antara 200 ribu sampai 750 ribu sesuai kondisi masing-masing kendaraan. Sementara lelang peralatan kantor dan rumah tangga satu paket harga terendah Rp.2.990.000,-, satu paket bidang buku perpustakaan dengan harga terendah Rp.1 juta dan satu paket bidang Surat suara dan alas coblos/busa bekas Pilkada 2006 dengan harga terendah senilai Rp.1,2 juta.
Pemkab Kulonprogo akan melakukan pelelangan barang tersebut melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan lelang (KPKNL) Yogyakarta pada hari Senin (21/12) pukul 10.00 WIB di Gudang sementara milik Pemkab di bekas SDN Kedunggong Wates.
Peserta yang berminat dapat melihat barang yang dilelang pada Rabu hingga Kamis (16-17/12) mulai pukul 09.00 WIB - 14.00 WIB. Bagi yang berminat diharapkan untuk menyetorkan uang jaminan dengan besaran untuk alat kantor dan rumah tangga sebesar Rp.600 ribu, buku perpustakaan Rp.200 ribu, Paket Surat suara dan alas coblos bekas Pilkada Rp.250 ribu, sepeda motor Rp.150 ribu dan roda empat Rp.1,4 juta.
Uang jaminan agar disetorkan ke Rekening Penampungan Lelang KPKNL Yogyakarta di Bank BNI 1946 dengan nomor Rekening 30441053 paling lambat Kamis (17/12). Peserta mendaftarakan diri poaling lambat Kamis 17 Desember 2009 dengan mrenyerahkan bukti asli uang jaminan dan foto copy identitas diri di Kantor KPKNL Yogyakarta Jl.Kusumanegara No.11 maupun di DPPKA Kulon Progo Jl.Perwakilan No.1 Wates.